You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dispusip DKI Gelar IKRA IV Tahun 2022
....
photo Mochamad Tresna Suheryanto - Beritajakarta.id

Dispusip DKI Kembali Gelar IKRA Triwulan IV Tahun 2022

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) DKIJakarta kembali menggelar kegiatan Insiatif Keluarga Ringkas Aksara (IKRA) triwulan IV tahun 2022.

IKRA digelar berkolaborasi dengan unsur kecamatan, kelurahan, PKK dan komunitas literasi

Kepala Dispusip DKI Jakarta, Wahyu Haryadi mengatakan, pihaknya kembali menggelar kegiatan IKRA triwulan ke IV tahun 2022 untuk menumbuhkan budaya membaca yang berkelanjutan di lingkungan masyarakat.

"IKRA digelar berkolaborasi dengan unsur kecamatan, kelurahan, PKK dan komunitas literasi untuk membentuk kebiasaan membasa di lingkungan keluarga, sekolah dan warga Jakarta," ujar Wahyu Haryadi, dalam keterangan tertulis, Kamis (8/12).

Puluhan Peserta IKRA Triwulan III di Jakpus Terima Penghargaan

Ia memaparkan, perkembangan zaman dan teknologi berdampak terhadap banyaknya pilihan hiburan yang dapat dinikmati masyarakat sehingga minat membaca warga berkurang.

"Oleh karena itu peran pemerintah, orang tua, guru serta pegiat literasi sangat diperlukan untuk memasyarakatkan dan mempromosikan kegemaran membaca melalui berbagai aktivitas literasi guna meningkatkan minat baca," katanya.

Ia menjelaskan, IKRA sebagai salah satu aktivitas literasi merupakan upaya pemerintah untuk menyediakan buku bacaan kepada masyarakat agar dapat dimanfaatkan oleh peserta bersama keluarga di rumah.

Menurutnya, peserta IKRA mempublikasikan ulasan buku yang telah dibaca di media sosial dalam bentuk foto maupun video. Publikasi dilakukan agar semakin banyak warga tertarik ikut berpartisipasi dalam pembudayaan kegemaran membaca.

"Kami telah menyiapkan ribuan bahan bacaan di antaranya cerita anak, pengetahuan, keterampilan, dan jenis buku lainnya untuk dipinjamkan dan dimanfaatkan oleh warga Jakarta selama 14 hari," paparnya.

Ia berharap kegiatan IKRA tidak sekadar menjadi kegiatan membaca dan meringkas bahan bacaan semata, melainkan memberikan pemahaman terhadap buku bacaan yang dibaca.

Untuk itu, keterlibatan keluarga dalam kegiatan ini menunjukan pentingnya peran keluarga untuk mengarahkan, membimbing dan menjadi media untuk berdiskusi bagi anak-anak di rumah.

"Kami akan memberika sertifikat elektronik untuk seluruh peserta dan apresiasi lainnya untuk peserta terpilih di masing-masing wilayah Kota Administrasi dan Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3652 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1053 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye895 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye885 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye847 personNurito